Semarang- Pembentukan karakter mahasiswa mulai dari etika hingga perilaku kerja sama dalam tim kerja perlu ditanamkan sejak mahasiswa tersebut masuk di rancah dunia perguruan tinggi. Hal ini merupaka goal dari sebuah perguruan tinggi begitu pula Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang. Khususnya program studi S1 Perbankan Syariah yang menyalurkan goal tersebut dalam bentuk kegiatan Bridging Course dengan tema Plan your future dimana di dalamnya memiliki maksud dan tujuan diantaranya membentuk mahasiswa yang beraklakul karimah memiliki karakter, identitas dan citra diri yang positif sebagai modal dasar kesuksesan di masa depan serta meningkatkan kualitas dan kapasitas Emotional Spiritual & Quotion (ESQ). Kegiatan dikemas dalam bentuk seminar dan outbond, diharapkan kegiatan ini menjadi kegiatan yang mengena di hati dan pikiran mahasiswa.
Untuk meraih target yang diharapkan maka program studi S1 Perbankan Syariah UIN Walisongo Semarang mengadakan kegiatan bridging course di Hotel Green valley Bandungan Kabupaten Semarang tanggal 19 – 20 Mei 2017. Pemilihan tempat didasari adanya efektifitas output yang nantinya akan diraih secara maksimal dikarenakan suasana tempatnya sangat mendukung bagi mahasiswa untuk merenungkan rencana masa depan mereka. Bersama dengan tim event organizer Exam trainer program studi S1 Perbankan Syariah Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam UIN Walisongo Semarang mengadakan kegiatan motivasi serta peningkatan ESQ mahasiswa.
Adapun materi inti yang diberikan motivasi kewirausahaan yang disampaikan oleh Bapak Drs. H. Wahab Zaenuri, MM sedangkan materi pembentukan attitude disampaikan oleh Dr. H. Nur Khoirin, M.Ag. Untuk materi ESQ dan outbond disampaikan oleh pihak EO yang telah berpengalaman di bidang trainer.
Menurut Ibu Dra. Hj. Nur Huda, M.Ag selaku ketua program studi S1 Perbankan Syariah bahwa kegiatan Bridging Course ini merupakan kegiatan mahasiswa program studi S1 Perbankan Syariah yang include dalam Uang Kuliah Tetap (UKT) sehingga mahasiswa diwajibkan ikut untuk pembentukan karakter dan attitudenya di masa depan. Pembentukan karakter yang berakhakul karimah merupakan modal awal dalam dunia kerja di Perbankan Syariah maupun Lembaga Keuangan Syariah lainnya.
Menurut Shohib Afham salah satu peserta Bridging Course mahasiswa S1 Perbankan Syariah angkatan 2016 Dalam kegiatan ini banyak sekali kesan dan pelajaran yang dapat di ambil manfaat positifnya.. salah satunya pada saat momen” outbond, karena disitu tidak hanya dibutuhkan tenaga saja akan tetapi di butuhkan kerja sama dan kekompakan yang matang untuk bisa meraih kemenangan.. walaupun hanya sebatas permainan saja , tetapi disitu ada pelajaran penting yang dapat kita petik, yaitu betapa pentingnya menjaga kebersamaan dan kekeluargaan di antara sesama. Selain itu kami kemaren telah melaksanakan program wajibnya yang pertama. Yaitu bridging course atau sebuah pengantar khusus bagaimana kita dapat menuju masa depan .. program wajib yang harus di ikuti seluruh mahasiswa perbankan syariah ini ternyata memang sebenarnya dapat menjadi salah satu alat motivasi para mahasiswa agar dapat menyusun masa depannya dengan aturan-aturan yang benar. Bukan hanya sekedar membuat angan-angan semata tetapi juga dapat merancang masa depannya secara detail yang pastinya harus di iringi dengan usaha dan doa
Sedangkan menurut Rivaldi mahasiswa S1 Perbankan Syariah kelas C Pokok nya the best lah acaranya , acara yg ga bisa didapat kan di jurusan lain dan kami dapat kan di perbankan syariah, kami bangga atas smua nya. Harapan dari prodi adalah tercapainya mahasiswa yang memiliki etika dalam lingkungan masyarakat maupun dunia kerja. (By.heny_yuningrum)
5 komentar
Hammam, Wednesday, 24 May 2017
Kegiatannya sangat menyenangkan, kalau bisa lebih lama disana juga gpp wkwkwkwkwk
riyadlul jannah, Wednesday, 24 May 2017
Kok waktunya cuma 2 hari 1 malam bu’, padahal bahagia banget lho, pokoknya awesome,pengen lagi tapi lebih lama kalo bisa1 minggu, kapan lagi kayak gini. Unncccccchhhhhhhh ??????
novia, Wednesday, 24 May 2017
kegiatan yang super sekali,,walau dua hari semalam namun kenagannya ratusan .. besok lagi kegiatannya lebih lama biar tambah greget uluh-uluhhh… 🙂
cekcan dari pbasc2, Wednesday, 24 May 2017
pokok nya bridging course bikin baper bikin nangis bikin ketawa dan bikin kenangan pbas makin indahhhhh ,,,, thanks for alll
rizqa, Wednesday, 24 May 2017
kegiatannya sangat menyenangkan dan meninggalan kenangan yang sangat berharga, pingiiiinnn lagiiiiiii 🙂