Semarang – Selasa, 20 Oktober 2020. Dalam rangka merespon perkembangan tekhnologi informasi terkini mahasiswa dituntut memiliki pengetahuan dan penguasaan tekhnologi yang memadahi. Mahasiswa Program Studi Manajemen FEBI UIN Walisongo diharuskan senantiasa meningkatkan kompetensi keilmuan manajemen pemasaran khususnya keilmuan Digital Marketing. Salah satu bentuk kegiatan yang dapat meningkatkan pengetahuan dan penguasaan di bidang digital marketing adalah melalui Talkshow.Prodi Manajemen bersama HMJ Manajemen menyelenggarakan kegiatan talkshow dengan mengundang 2 narasumber. Kegiatan diselenggarakan melalui media zoom meeting dengan diikuti oleh ratusan peserta dari berbagai universitas di seluruh Indonesia.
Serangkaian acara Talkshow Digital Marketing itu sendiri diawali dengan Pembukaan dengan tema “Digital Marketing dalam Berwirausaha”. Acara ini dimulai pukul 09.00 WIB melalui Zoom Meeting dan dihadiri oleh beberapa dosen serta dekan untuk turut memeriahkan acara tersebut. Acara ini dipandu oleh MC dari mahasiswa S1 Manajemen itu sendiri yaitu Sdri. Yunita Maesyaroh. Kemudian sambutan dari ketua HMJ Manajemen yaitu Umar Mukhtar, Selanjutnya penutupan secara resmi acara Manajemen Fest 2020 ini dilakukan oleh Ketua Jurusan Manajemen,yaitu Bapak H. Muchamad. Fauzi, SE.MM
Acara ini dibuat dengan konsep talkshow dengan moderator Sdr. Mafrukhatul Mausufah, dan di isi oleh narasumber yang handal yaitu Bapak Fredy Chandra (Creative Enterpreneur, Founder @rumah.telor @aya_HAYAM), yang kedua tak kalah handal yaitu Bapak Chrisma Wibowo (Digital Marketing Expert Go Nusantara Gojek, Gapura Digital)
Acara berlangsung dengan seru dan menarik. Melalui acara ini mahasiswa S1 Manajemen itu menjadi lebih paham dan menambah pengetahuan akan apa itu digital marketing. Dengan tujuan pemasaran yang memanfaatkan alat atau media digital untuk menjangkau target konsumen secara cepat, tepat dan luas.Acara Penutupan Manajemen Fest 2020 dan Talkshow ini berakhir pada pukul 12.00 WIB dan untuk kalian, nantikan rangkaian acara Manajemen Fest 2020 selanjutnya dan jangan lupa ikutin semua lomba dan rangkaian acaranya. Salam Sobat Manajemen!!