Debat Panelis Calon Ketua HMJ dan DEMA Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam Periode 2021/2022
19 February
waktu : 09:00 - 11:00
AGENDA : Debat Panelis Calon Ketua HMJ dan DEMA Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam Periode 2021/2022
LOKASI : Ruang H4-H5 Gedung H
Maaf, Acara telah lewat

ORMAWA – Organisasi Kemahasiswaan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam selenggarakan Debat Panelis calon Ketua HMJ dan DEMA. Kegiatan dilaksanakan pada Jum’at, 19 Februari 2021 via Youtube pukul 09.00 – 11.00 WIB. Acara dihadiri oleh lebih dari 40 peserta yang terdiri dari panitia, panelis, Calon Ketua HMJ dan DEMA dan Perwakilan dari DPW.

Kegiatan dimulai dengan pembukaan dan doa, sambutan pertama dari Drs. Saekhu, M.H selaku wakil dekan III dan sambutan dari perwakilan KPM FEBI Choirul Hasri yang sekaligus membuka acara. Kemudian dilanjutkan dengan penjelasan mekanisme debat oleh moderator yaitu Aysi Azmi Febriyanto. Panelis yang hadir pada kegiatan debat kali ini adalah Priyo ihsan Aji dan Moh. Kurniawan. Calon Ketua HMJ dan DEMA Fakultas Periode 2021/2022 diantaranya Agnes Maulida Rohmania, Bintang Gimnastiar Ahmad, Muhammad Wildan Arif, M. Eko Ramadhan Yahya, Ibnu Firmansyah, Umar Mukhtar.

Pelaksanaan Debat Panelis dimulai dengan  perkenalan, penyampaian visi misi calon Ketua HMJ dan DEMA, penyampaian strategi dan Inovasi. Acara dilanjutkan sesi tanya jawab dengan panelis yang terdiri atas strategi dan inovasi kepengurusan HMJ dan DEMA Periode 2021/2022.