
Semarang — Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) UIN Walisongo Semarang mencatatkan prestasi membanggakan dalam kegiatan Audit Mutu Internal (AMI) Tahun 2025 yang diselenggarakan oleh Lembaga Penjaminan Mutu (LPM) UIN Walisongo Semarang. Pada penilaian tingkat fakultas, FEBI berhasil meraih peringkat 3 dari total 8 fakultas di lingkungan UIN Walisongo.
Selain capaian di tingkat fakultas, prestasi juga diraih pada tingkat program studi. Program Studi Perbankan Syariah FEBI berhasil menempati peringkat 3 tingkat universitas dari 58 program studi yang ada di UIN Walisongo Semarang. Capaian ini menunjukkan konsistensi FEBI dalam menjaga mutu akademik dan tata kelola pendidikan.
Kegiatan AMI dilaksanakan pada Selasa, 30 Desember 2025, dan dibuka secara resmi oleh Rektor UIN Walisongo Semarang, Prof. Dr. Nizar, M.Ag. Pada kesempatan tersebut, Rektor juga menyerahkan langsung sertifikat hasil AMI kepada fakultas dan program studi yang meraih peringkat terbaik.
Dalam sambutannya, Prof. Dr. Nizar, M.Ag menyampaikan bahwa Audit Mutu Internal merupakan instrumen penting dalam membangun budaya mutu di lingkungan perguruan tinggi.
“Audit Mutu Internal bukan sekadar penilaian administratif, tetapi menjadi sarana evaluasi berkelanjutan untuk memastikan seluruh unit di UIN Walisongo berjalan sesuai standar mutu yang telah ditetapkan. Saya mengapresiasi FEBI dan Prodi Perbankan Syariah atas capaian yang diraih,” ungkapnya.
Sertifikat penghargaan FEBI diterima langsung oleh Dekan FEBI, Dr. Nur Fatoni, M.Ag. Ia menyampaikan rasa syukur dan apresiasi kepada seluruh sivitas akademika FEBI atas kerja keras dan kolaborasi yang telah terbangun.
“Prestasi ini merupakan hasil kerja bersama seluruh dosen, tenaga kependidikan, dan mahasiswa FEBI. Capaian ini akan menjadi motivasi bagi kami untuk terus meningkatkan kualitas akademik, layanan, dan tata kelola fakultas ke depan,” ujar Dr. Nur Fatoni, M.Ag.
Dengan raihan tersebut, FEBI UIN Walisongo Semarang berkomitmen untuk terus memperkuat budaya mutu dan mendukung visi universitas sebagai perguruan tinggi Islam unggul dan berdaya saing.