Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Islam UIN Walisongo Semarang selenggarakan kegiatan bertajuk “Sharing Session” pada Selasa, 3 Agustus 2021. Kegiatan ini bekerjasama dengan magangjogja.com selaku mitra pada magang work from home. Kegiatan Sharing Session dilaksanakan melalui zoom meeting dikarenakan adanya Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM). Kegiatan ini dihadiri oleh Dekan Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Islam Dr.H. Muhammad Saifullah, M.Ag, para wakil dekan, ketua dan sekretaris program studi serta para Mahasiswa Program Studi Manajemen.
Kegiatan di awali dengan sambutan oleh Ketua Program Studi Manajemen Dr. H. Muchamad Fauzi, MM., dalam sambutannya beliau menyampaikan ucapan terima kasih kepada magangjogja.com yang bersedia menerima magang mahasiswa Program Studi Manajemen. Pada kesempatan tersebut Ketua Program Studi Manajemen menyampaikan pula tujuan dilaksanakannya kegiatan sharing session sebagai bagian dari komunikasi lanjutan dengan pihak magangjogja.com selaku mitra magang.
Acara dilanjutkan dengan sambutan oleh Dekan FEBI UIN Walisongo Semarang Dr. H. Muhammad Saifulah, M.Ag., sekaligus membuka acara pada kegiatan sharing session. Dalam sambutannya beliau menyampaikan apresiasi setinggi tingginya kepada Bapak Rekanio Denny S, S.Kom., selaku direktur magangjogja.com, yang telah berkenan menerima mahasiswa Program Studi Manajemen. Lebih lanjut Dekan FEBI menyampaikan bahwa “Magang merupakan proses akademik untuk menselaraskan teori di kampus dengan kondisi di lapangan sehingga terbentuk link and match”.
Pelaksanaan magang di magangjogja.com, melatih mahasiswa untuk memiliki karakter yang baik, skill, karakter dan integritas terhadap pekerjaan. Rekanio Denny S, S.Kom., selaku direktur magangjogja.com juga menyampaikan bahwa magangjogja berupaya menciptakan SDM yang “Siap Magang” bukan “Butuh Magang”. Lebih lanjut direktur magangjogja.com memberikan pesan kepada Mahasiswa untuk berusaha sebaik mungkin dalam magang supaya nantinya dapat diimplementasikan di dunia kerja. Mahasiswa akan di tempatkan pada berbagai divisi seperti Divisi Digital Marketing, Content Creator, Desain Grafis dan Social Media Spesialist.