Siapkan  Test Center  Bagi Calon Akuntan Publik : FEBI UIN Walisongo Lakukan Rapat Koordinasi Dengan Institut Akuntan Publik Indonesia

Jumat, 15 oktober 2021 Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam UIN Walisongo melakukan pembahasan lanjutan terkait kerjasama dengan IAPI pusat. Kerjasama yang diinisiasi oleh Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam UIN Walisongo dan IAPI  bertujuan untuk menjadi dasar hukum atau pedoman pendirian test centre calon akuntan di Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Islam UIN Walisongo.  Dimulai pukul 10.00 WIB rapat koordinasi dilakukan secara virtual melalui media zoom meeting dengan agenda rapat pembahasan naskah kerjasama, waktu penandatangan ,  instalasi software test centre, peresmian dan pelatihan bagi calon pengelola test center.

Hadir para pihak dari Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Islam UIN Walisongo yaitu Bapak Dr. H. Muhammad Saifullah, M.Ag, selaku Dekan, Bapak Dr. H. Nur Fatoni, M.Ag selaku wakil dekan satu,  Bapak Khoirul Anwar, M.Ag selaku wakil dekan dua, Bapak Drs Saekhu, M.H selaku wakil dekan tiga, Bapak Dr. Ratno Agriyanto,M.Si  selaku ketua pendirian test center, Bapak Warno selaku sekretaris prodi AKS dan Ibu Naili Saadah, M.Si selaku ketua test center UIN Walisongo. Dari pihak Institut Akuntan Publik Indonesia (IAPI) dihadiri oleh ibu Primasari selaku ketua bidang sertifikasi, bapak Rudi dan Ibu Asri bagian  legal.  Rapat koordinasi lanjutan menyepakati beberapa poin penting terkait pendirian test centre..

Dengan diadakanya rapat koordinasi ini diharapkan test centre FEBI UIN Walisongo Semarang dapat segera diresmikan sehingga mahasiswa dan masyarakat umum dapat mengakses test centre. Lebih lanjut Dr. Ratno Agriyanto, M.Si selaku ketua pendirian test center mengatakan bahwa  tujuan didirikan test center adalah untuk menjadi alat asesment bagi standar kualitas lulusan FEBI UIN Walisongo khususnya prodi Akuntansi Syariah. Alat asesment test center InsyaAllah terstandar nasional bahkan internasional pungkasNya. Mahasiswa prodi akuntansi syariah yang telah lulus ujian di test test memiliki daya saing dan komparasi dengan lulusan dari perguruan tinggi lain. Test Center UIN Walisongo juga dapat melayani masyarakat umum yang akan melakukan test sebagai calon akuntan publik.