Guna membekali para Relawan Pajak Kampus, Tax center Universitas Islam Negeri (UIN) Walisongo Semarang mengadakan Workshop Khusus Relawan Pajak Kampus pada Senin, (13/2/2023) dan dimulai pada pukul 13.00 WIB. Kegiatan ini bertempat di Ruang Sidang Fakultas Ekonomi Bisnis Islam (FEBI) UIN Walisongo Semarang.
Workshop ini dihadiri oleh 20 Mahasiswa yang sudah terpilih menjadi Relawan Pajak Kampus dan diisi oleh Bapak Dr. Ratno Agriyanto, M. Si.Akt.CA.CPA sebagai narasumber.
Sebagai Relawan yang akan memberikan sebuah pelayanan kepada pelapor SPT baik Badan maupun pribadi, untuk itu perlu mempersiapkan seperti skill, komunikasi yang baik, menerapkan 5S (Senyum, Salam, Sapa, Sopan, Santun).
“Sebagai Relawan Pajak harus memiliki yang pertama skill, kemudian pelayanan yang ramah dan komunikasi yang baik juga. Dan juga 5S,” ungkap Ratno Agriyanto sebagai Narasumber
Acara Workshop Khusus Relawan Pajak Kampus dilaksanakan untuk membekali para Relawan Pajak. Didalamnya menjelaskan mengenai alur pelaporan SPT, apa saja yang perlu diperhatikan, dan juga praktik langsung dalam mengisi pelaporan SPT.
“Dengan adanya praktik langsung ini kita bisa tahu teknik lapangannya bagaimana, jadi pas terjun di lapangan tidak bingung menghadapi klien,” ujar Novita peserta Relawan Pajak Kampus
Peserta Relawan Pajak Kampus sangat antusias dalam praktik langsung pengisian laporan SPT, sehingga sempat terjadi kendala error pada website DJP karena banyaknya peserta yang mengakses.