Perkuat Kurikulum Berbasis OBE, FEBI UIN Walisongo Hadiri Workshop AFEBIS di Batam

Wakil Dekan Bidang Akademik Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) UIN Walisongo Semarang, Dr. H. Mchamad Fauzi, MM, serta Kaprodi S2 Ekonomi Syariah, Dr. H. Khoirul Anwar, M.Ag. menghadiri workshop kurikulum berbasis Outcome-Based Education (OBE) yang diselenggarakan oleh Asosiasi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (AFEBIS) di Batam pada tanggal 2-5 Juli 2024. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pemahaman mendalam mengenai konsep dan implementasi kurikulum berbasis OBE di lingkungan PTKIN.

Workshop ini dihadiri oleh 56 peserta dari 32 Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (PTKIN) di seluruh Indonesia. Para peserta mendapatkan kesempatan untuk mendengarkan berbagai narasumber ahli yang membahas berbagai aspek terkait OBE, mulai dari perencanaan, pelaksanaan, hingga evaluasi kurikulum.

Dr. H. Mchamad Fauzi, MM, selaku Wakil Dekan FEBI UIN Walisongo, menyampaikan tentang pentingnya Capaian Pembelajaran Lulusan (CPL) bagi sarjana S1 di kalangan FEBI. Beliau menekankan bahwa mahasiswa tidak hanya perlu memahami materi, tetapi juga harus memiliki kemampuan dan keterampilan nyata dalam mengimplementasikan materi yang dipelajari.

Dr. H. Khoirul Anwar, M.Ag, sebagai Kaprodi S2 Ekonomi Syariah, memberikan materi tentang kurikulum OBE pada program pascasarjana S2 di FEBI. Beliau menjelaskan capaian dan kurikulum di pascasarjana, serta membahas berbagai persoalan konkret dan solusi untuk implementasi kurikulum OBE di PTKIN.

Acara pembukaan workshop diakhiri dengan doa bersama yang dipimpin oleh Prof. Dr. Samsul Hidayat, Dekan FEBI IAIN Pontianak, sebagai tanda harapan agar kegiatan ini dapat berjalan dengan lancar dan memberikan manfaat besar bagi pengembangan pendidikan tinggi Islam di Indonesia.

Workshop ini diharapkan dapat menghasilkan output konkret berupa rancangan kurikulum berbasis OBE yang dapat diimplementasikan, serta memperkuat jaringan dan kerjasama antar fakultas ekonomi dan bisnis Islam di seluruh Indonesia.

Para peserta terlihat antusias dan bersemangat mengikuti seluruh rangkaian kegiatan, menunjukkan betapa pentingnya topik ini bagi masa depan pendidikan tinggi Islam di Indonesia. Pembukaan yang penuh semangat dari Prof. Dr. Riduan Mas’ud, M.Ag., menambah motivasi bagi seluruh peserta.